Penyuluhan Kesehatan Wanita Warnai Pertemuan DWP
Upaya pencegahan kanker serviks dilakukan dengan cara CERDIK, yakni : Cek Kesehatan secara berkala, Enyahkan asap rokok, Rajin aktvitas fisik, Diet gizi seimbang & hindari 4P (Penyedap, Pemanis, Pewarna, Pemutih), Istirahat cukup, Kelola stress, plus Vaksin HPV. Demikian diantaranya yang dipaparkan oleh Dr. Naila S. Jaidi, M.Kes. yang menjadi salah satu narasumber di kegiatan pertemuan rutin DWP BPSIP Jateng (27/2/24). Acara rutin pertemuan ini dihadiri lebih dari 30 orang peserta mengusung tema : Penyuluhan screning pemeriksaan kanker serviks dan kanker payudara dilaksanakan di IP2SIP Ungaran.
Selain tentang kanker serviks, diulas pula upaya pencegahan kanker payudara, oleh Bidan Ernawati, S.ST yang sama-sama berasal dari Puskesmas Leyangan. Pada sesi tanya jawab, terlihat bahwa ibu peserta antusias merespon kedua materi. Kegiatan ini meningkatkan literasi pemahaman terhadap bahaya kanker serviks dan payudara, serta mendorong peserta untuk melakukan pemeriksaan deteksi dini. Apalagi test IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) yang merupakan cara sederhana untuk mendeteksi kanker leher rahim sedini mungkin, bisa dilakukan gratis di Puskesmas Leyangan.
Pemahaman masyarakat terutama bagi kaum perempuan mengenai kanker serviks dan payudara dinilai perlu ditingkatkan. Apalagi kanker sangat rentan menyerang perempuan di usia subur, maka penyuluhan seperti ini menjadi sarana tepat memperluas wawasan agar kaum perempuan dapat terus meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup.