BSIP Jateng Diseminasikan Alat Digital Pertanian
BSIP Jateng dalam kegiatan Rice Crop Management (RCM) - IRRI menggelar acara Diseminasi Alat Digital Pertanian Layanan Konsultasi Pertanian (LKP) yang diselenggarakan di Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Demak (29/11/23).
Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Demak, Agus Hermawan, S,Pi., MM mengutarakan harapannya dengan memperkenalkan Alat Digital Pertanian LKP ini, dapat menjadi daya tarik bagi para petani muda. LKP membantu para petani mencari solusi atas permasalahan pertanian. Banyak sekali manfaat yang dapat dirasakan oleh petani dari layanan berbasis web ini, misal, memperbaiki teknik penanaman padi yaitu jarak tanam, pilihan varietas yang sesuai untuk mengatasi masalah hama penyakit, menentukan hasil berdasarkan rata-rata hasil yang pernah dicapai, memberikan rekomendasi takaran pupuk N, P, dan K, juga memberikan saran pemupukan yang efisien.
Praktek Aplikasi LKP dibimbing langsung narasumber dari BSIP Jateng yakni, Ridha Nurlaily, S.P dan Warsana. Praktek kali ini sebagai tahap ilmu dasar cara mengoperasikan Aplikasi yang nantinya dapat dikembangkan sendiri oleh petani.