Tingkatkan Produktivitas Lewat Pengendalian OPT
Dua pelatihan kegiatan ICARE baik untuk petani dan ASN dilaksanakan pada 18 dan 19 September 2024. Pengendalian organisme pengganggu tanaman (OPT) dengan prinsip Pengelolaan Hama Terpadu (PHT) dapat terlaksana yaitu dengan Budidaya tanaman secara sehat, serta penggunaan musuh alami/pengendalian OPT secara bijak.
Pelatihan pertama (18/09/24) pengendalian OPT komoditas Padi. Lima puluh peserta terdiri dari petani dari 8 desa dan ASN yang merupakan PPL di Kecamatan Losari, di Balai Desa Dukuh Salam. Pelatihan kedua yaitu Pengendalian OPT Pisang, bagi petani dan ASN (19/09/24) bertempat di Balai Desa Kalibuntu. Diikuti oleh 40 peserta yang merupakan Petani dan PPL Kecamatan Losari, Kab. Brebes.
Materi dari BBPOPT Karawang yang menyampaikan materi mengenai Hama dan Penyakit pada padi. Sedangkan materi Pengendalian OPT Pisang disampaikan oleh Prof Loekas dari UNSOED Purwokerto.
Kabid Tanaman Pangan, dalam sambutannya mewakili Kepala Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Kabupaten Brebes, menyampaikan beberapa hal. Diantaranya, bahwa Pelatihan pengendalian OPT selaras dengan Program Dinas Pertanian dan Kementan dalam rangka upaya peningkatan produksi dan produktivitas. Harapannya petani dan petani muda dapat mengikuti dengan baik sehingga mampu mengaplikasikan di lingkungan masing-masing.
Peserta Pelatihan baik Pengendalian OPT Pisang maupun padi secara umum bersemangat mengikuti seluruh rangkaian pelatihan dirunjukkan dengan aktif bertanya saat diskusi, saat praktek pengamatan dan review/pembahasan hasil pengamatan OPT di lahan.